SISWA SMA NAMIRA MERAIH PRESTASI DI BIDANG BAHASA

SISWA SMA NAMIRA MERAIH PRESTASI DI BIDANG BAHASA

SISWA SMA NAMIRA MERAIH PRESTASI DI BIDANG BAHASA

DI KEGIATAN LOMBA “LANGUAGE EXPO” MAN 1 MEDAN

 

Sabtu-Minggu (25-26/2/2017), Semangat berkompetisi siswa SMA Namira mulai terlihat di ajang lomba “Language Expo” MAN 1 Medan untuk tingkat SMA sederajat di Kota Medan. 

 

Ada 10 orang siswa SMA Namira mengikuti perlombaan tersebut. Diantaranya, 1 orang mengikuti lomba kaligrafi arab, 1 orang lomba pidato bahasa arab, 4 orang lomba singing contest (bahasa Inggris dan Mandarin), 2 orang story telling, dan 9 orang lomba kaligrafi Mandarin (shufa). Terdapat 3 orang siswa yang mengikuti lebih dari satu mata lomba.

 

Prestasi yang diraih oleh siswa SMA Namira antara lain; juara 1 singing contest Mandarin diraih oleh Fitriani; juara 2 singing contest Mandarin diraih oleh Dalva daton; juara 3 singing contest Mandarin diraih oleh Zaria; juara 3 Kaligrafi Arab diraih oleh Fitriani, juara 1 Shufa diraih oleh Dian Fadillah; juara 2 Shufa diraih oleh Fitriani; juara 3 Shufa diraih oleh M. Ardiansyah. Penghargaan yang didapatkan siswa-siwa adalah berupa piala, uang pembinaan, piagam, dan bunga cendera mata.  

 

“.... Selamat kepada para siswa SMA Namira yang mendapatkan prestasi dalam kegiatan perlombaan “Language Expo” Man 1 Medan. Saya bangga untuk siswa SMA Namira. Semoga lebih ditingkatkan prestasinya dan untuk siswa yang belum mendapatkan juara agar berusaha lebih keras lagi. Terima kasih untuk para siswa dan guru yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini dan telah membanggakan nama sekolah.” Ungkap kepala SMA Namira, Bapak Muzanni Lubis, S.Pdi.

 

KOMENTAR