Medan (SMA Namira), Senin (5/3), Siswa SMA Namira, M. Yusuf Ghufran (kelas XI IPA) berhasil meraih peringkat ke 15 besar dari 440 peserta pada English Olimpiad dalam kegiatan National English Competition 7 di Unimed pada tanggal 1-3 Maret 2018.
Prestasi ini diraih berkat kerja keras latihan dari siswa yang bersangkutan dan guru pembimbing Ms. Chairunnisa, S.Pd selaku Guru Bahasa Inggris di SMA Namira beberapa hari sebelum berlomba.
Olimpiade ini awalnya diikuti oleh 440 peserta dari berbagai sekolah SMA/MA/SMK di Sumatera utara. Setelah dilaksanakan sesi pertama maka peserta mengkerucut menjadi 50 peserta untuk mengikuti final, dan pada babak final Ghufran meraih peringkat ke 15 dengan nilai 83,30.
Prestasi ini menandakan bahwa SMA Namira mampu bersaing dengan sekolah-sekolah top yang ada di Medan, hal ini dapat dilihat dari sekolah-sekolah yang meraih peringkat 1-20, yaitu:
M23
SMA Namira
Towards a Better Future
KOMENTAR